Seperti dikutip dari Beranda edisi 8, bulan Agustus 2016
Selain banyak melayani Tuhan, preacher yang berulang tahun pada tanggal 5 Agustus ini juga pernah mengajar di Binus University di Jakarta tahun 2006-2009. Berikut ini sharing singkat beliau ketika ditanya kenapa mau melayani di GPBB dan pindah ke Singapura.
“Pada awalnya kami tidak memiliki agenda pribadi untuk melayani di GPBB, namun Tuhan meletakkan agenda itu dalam hati kami. Ia menciptakan kesempatan untuk GPBB dan kami saling mengenal satu dengan yang lain. Ia juga yang menumbuhkan kerinduan dan panggilan dalam hati kami untuk mendoakan pelayanan di GPBB. Pada akhirnya, Tuhan juga yang membukakan semua pintu dan membawa kami ke Singapura. Jika ditanya mengapa kami mau ke GPBB, mungkin jawaban yang sederhana ialah karena Tuhan menunjukkan adanya kebutuhan pengerja di sini. Dan dalam perjalanan iman, kami melihat Ia ingin kami melangkah ke GPBB. Pindah ke GPBB adalah jawaban doa untuk kami belajar taat pada panggilan Tuhan, sekaligus kesempatan dan anugerah untuk melayani dan bertumbuh bersama GPBB. “
Menikah dengan Stella Kurniawan, istri preacher Yudi ini merupakan Sarjana Psikologi lulusan Universitas Tarumanegara Jakarta tahun 2007. Stella juga mengambil Magister Konseling di Seminari Alkitab Asia Tenggara (SAAT). Berulang tahun 8 Mei, beliau juga pernah melayani di berbagai tempat. Salah satunya sebagai konselor anak dan guru di Yayasan Eunike Jakarta tahun 2005 sampai dengan 2009. Selain itu juga pernah melayani sebagai pembina remaja di GKKK Kosambi Baru Jakarta selama 2 tahun mulai 2013. Dilanjutkan dengan pelayanan sebagai Konselor di Pastorium SAAT tahun 2014-2016