A K H I R
by GPBB ·
A K H I R
“Kita, yang kuat, wajib menanggung kelemahan orang yang tidak kuat dan jangan kita mencari kesenangan kita sendiri.” (Roma 14:1)
Tidak terasa (atau sangat terasa?) sudah lebih dari setahun sejak kasus pertama Covid-19 di Singapura, yaitu seorang turis dari Wuhan yang terkonfirmasi positif pada tanggal 23 Januari 2020. Banyak yang sudah kita lalui bersama setelah itu, baik sebagai gereja maupun sebagai bagian dari masyarakat Singapura, namun perjuangan kita belum usai. Akhir-akhir ini pun jumlah kasus baru di masyarakat mulai meningkat lagi, yang kembali mengingatkan kepada kita bahwa wabah ini belum berakhir dan kita harus tetap menjaga kewaspadaan.
Di sisi lain, mulai ada titik terang di akhir lorong gelap yang panjang ini. Vaksinasi sudah dimulai untuk tenaga medis dan pekerja garis depan di Singapura beberapa minggu yang lalu. Saya sendiri juga sudah divaksinasi. Apakah ada efek sampingnya? Ada. Selain rasa nyeri di bagian tempat disuntik, saya juga merasa kelelahan selama 1 hari setelah disuntik. Namun setelah itu tidak ada apa-apa lagi. ‘Efek samping’ tersebut pada dasarnya menunjukkan respons imun tubuh kita terhadap zat asing yaitu vaksin yang disuntikkan ke dalam tubuh kita. Secara umum efek sampingnya akan ringan seperti ini dan karena itu tidak perlu terlalu khawatir tentang keamanan vaksin ini.
Selain itu, vaksinasi bukanlah sekadar persoalan diri kita sendiri saja. Jangan berpikir bahwa kita kemungkinan besar akan tidak apa-apa kalau terkena penyakit ini dan karena itu tidak perlu divaksinasi. Vaksinasi bukan hanya akan melindungi Anda sendiri, namun juga akan melindungi orang-orang di sekitar Anda, terutama orang-orang yang rentan dan tidak bisa divaksinasi oleh karena kondisi kesehatan mereka yang tidak memungkinkan, di mana mereka akan terlindungi karena kita telah terlindungi. Jadi, bukan soal membentuk perlindungan pribadi saja, namun lebih dari itu, membentuk perlindungan kelompok. Atau, mengutip Rasul Paulus, “Janganlah tiap-tiap orang hanya memperhatikan kepentingannya sendiri, tetapi kepentingan orang lain juga.” (Fil 2:4)
Jadi, jika Anda memenuhi syarat secara medis untuk divaksinasi dan memang sudah giliran Anda, mohon jangan ragu lagi dan segeralah divaksinasi untuk melindungi Anda dan orang-orang di sekitar Anda. (SH)